Dalam dunia bisnis yang terus berkembang, keberlanjutan telah menjadi prioritas utama. Kini, perusahaan tidak hanya dinilai dari performa finansialnya, tetapi juga dari bagaimana mereka berkontribusi terhadap lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG). Untuk itu, The Corporate ESG & Sustainability Insights 2024 hadir sebagai wadah bagi para profesional, akademisi, dan generasi muda untuk mendalami integrasi ESG dan SDG (Sustainable Development Goals) ke dalam tata kelola perusahaan.
Acara ini akan diselenggarakan pada 23 Oktober 2024 di Ashley Tanah Abang Jakarta, dan akan mempertemukan para ahli terkemuka di bidang ESG dan keberlanjutan. Dengan tiga sesi utama yang sangat informatif, peserta akan mendapatkan wawasan mendalam tentang berbagai aspek penting keberlanjutan di dalam bisnis, kebijakan, serta peluang kerja hijau untuk generasi Millennial dan Gen-Z.
Dengan pembicara-pembicara ternama dan sesi diskusi yang mendalam, The Corporate ESG & Sustainability Insights 2024 adalah kesempatan yang tidak boleh dilewatkan. Acara ini tidak hanya menawarkan ilmu berharga tetapi juga peluang jaringan untuk berkolaborasi dalam menciptakan masa depan yang berkelanjutan.
Daftar sekarang juga melalui sustainabilitytalk.olahkarsa.com dan jadilah bagian dari gerakan besar untuk masa depan bisnis yang lebih hijau dan berkelanjutan!
Baca Juga: Suksesnya Acara Corporate Sustainability Outlook 2024 Olahkarsa