Sustainability Report (SR) adalah laporan keberlanjutan sebuah perusahaan yang melaporkan kinerja perusahaannya pada 3 aspek utama yaitu aspek ekonomi, lingkungan, dan sosial. Laporan ini memberikan gambaran bagaimana perusahaan menunjukkan komitmennya dalam mengelola resiko perusahaan atas proses bisnis yang dijalankan. Pelaporan SR merupakan bentuk transparansi perusahaan atas aktivitas bisnis yang dilakukannya.
Dengan menerbitkan laporan keberlanjutan ini, perusahaan dapat memahami, mengukur, dan mengkomunikasikan dampak yang dihasilkan dari segi ekonomi, sosial, dan lingkungan kepada para pemangku kepentingan. Penyusunan laporan keberlanjutan menjadi suatu hal yang penting, kinerja perusahaan dapat dinilai langsung oleh pemerintah, masyarakat, organisasi lingkungan, media massa hingga investor.
Sustainability Report bermanfaat bagi berbagai pihak, baik pihak internal maupun eksternal perusahaan. Nah, berikut ini adalah manfaat laporan keberlanjutan perusahaan ditinjau dari tujuan yang akan dicapai.
Manfaat Laporan Keberlanjutan bagi Pihak Internal Perusahaan
Secara garis besar, manfaat laporan keberlanjutan bagi pihak internal yaitu untuk mengetahui dampak aktivitas perusahaan terhadap kondisi lingkungan, masyarakat, dan ekonomi. SR digunakan sebagai sebuah tambahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan yang berkaitan dengan upaya meminimalisir dampak negative yang akan ditimbulkan.
Pembuatan laporan keberlanjutan dapat juga meningkatkan branding perusahaan itu sendiri. Sustainaibility Report menjelaskan kaitan antara kinerja keuangan dengan non keuangan perusahaan, sehingga laporan ini mampu meningkatkan pemahaman terhadap resiko dan peluang. Selain itu, SR digunakan sebagai tolok ukur dan penilaian kinerja secara berkelanjutan terkait dengan hukum, norma, serta standar kinerja perusahaan.
Manfaat Laporan Keberlanjutan bagi Pihak Eksternal Perusahaan
Manfaat laporan keberlanjutan bagi pihak eksternal perusahaan yaitu membangun hubungan yang baik dengan para pemangku kepentingan, seperti masyarakat, pemerintah, serta investor. Pemangku kepentingan (stakeholder) akan mengetahui apakah perusahaan berkontribusi positif untuk meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan.
Manfaat laporan keberlanjutan bagi pihak eksternal, antara lain mengurangi dampak negatif bagi lingkungan, sosial, dan tata kelola perusahaan. Selain itu, dengan perusahaan menerbitkan laporan keberlanjutan, maka reputasi dan kredibilitas perusahaan akan meningkat. Pembuatan laporan keberlanjutan dinilai penting untuk menarik investor. Hal ini disebabkan karena investor tidak ingin menanggung kerugian di kemudian hari akibat kelalaian perusahaan dalam proses bisnis yang tidak mempertimbangkan prinsip berkelanjutan.